Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

BERBURU CALON ATLET ATLETIK DI BULELENG-BALI, KEMENPORA BERSAMA PB. PASI MENGGELAR TES IDENTIFIKASI BAKAT

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bekerja sama dengan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng dan KONI menggelar Tes Identifikasi Bakat (TIB) cabang olahraga Atletik, yang diselenggarakan sampai dengan tanggal 17 November 2023 di Gelanggang Olahraga (GOR) Bhuana Patra Singaraja, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali

BERBURU CALON ATLET ATLETIK DI BULELENG-BALI, KEMENPORA BERSAMA PB. PASI MENGGELAR TES IDENTIFIKASI BAKAT Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bekerja sama dengan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng dan KONI menggelar Tes Identifikasi Bakat (TIB) cabang olahraga Atletik, yang diselenggarakan sampai dengan tanggal 17

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bekerja sama dengan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Buleleng dan KONI menggelar Tes Identifikasi Bakat (TIB) cabang olahraga Atletik, yang diselenggarakan sampai dengan tanggal 17 November 2023 di Gelanggang Olahraga (GOR) Bhuana Patra Singaraja, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali (15/11/2023).

Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga melalui Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi menggelar Tes Identifikasi Bakat (TIB) yang diselenggarakan bersama Disdikpora Kabupaten Buleleng dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) yang berlokasi di GOR Bhuana Patra Singaraja hingga tanggal 17 November 2023. Sebagai mitra strategis, KONI Kabupaten Buleleng telah memilih dan menetapkan GOR Bhuana Patra Singaraja yang berada di Kabupaten Buleleng Provinsi Bali sebagai tempat pelaksanaan hingga 17 November 2023 ini.

Selain tes identifikasi bakat dan pentingnya peningkatan kualitas dan kompetensi yang bertujuan untuk meningkatkan prestasi olahraga, dilaksanakan pula bimbingan teknis bagi guru, pelatih, instruktur maupun pengurus Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kabupaten Buleleng yang akan bertugas sebagai instruktur.

Dalam pembukaan acara, Penanggung Jawab Pemanduan Bakat pada Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi, Bambang Siswanto, menyampaikan bahwa tes identifikasi bakat cabang olahraga Atletik ini bertujuan untuk menemukan calon-calon atlet Atletik berbakat yang potensial dari Kabupaten Buleleng.

Pada pelaksanaan ini, pihak Kemenpora telah melakukan test bagi 300 orang siswa/i dengan katagori usia 13 s.d 15 tahun, serta 20 orang Guru Pendidikan Jasmani (Penjas), Pelatih, Instruktur, dan Pengurus Cabang (Pengcab PB PASI) yang berasal dari 9 Kecamatan. Mereka yang telah dinyatakan lulus dari hasil test sebelumnya. Secara langsung, berhak dan terpilih untuk mengikuti TIB maupun Bimtek ini.

“Test identifikasi bakat Ini bertujuan untuk mendeteksi bakat seorang atlet semenjak usia dini. Khususnya cabang olahraga Atletik di Kabupaten Buleleng yang akan dibina lebih lanjut melalui kegiatan pembinaan esktra kurikuler di sekolah, klub-klub Atletik maupun melalui Kelas Khusus Olahraga (KKO) dan selanjutnya akan berkonstribusi langsung terhadap PPLP/PPLPD, sehingga bisa untuk dikembangkan agar berprestasi,” kata Bambang.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Wastika, berujar “kami berharap dari seluruh peserta test ini, akan ditemukan siswa/i berbakat istimewa. Dengan demikian betul-betul diharapkan bisa mendapatkan calon/bibit yang berpotensial untuk dibina lebih lanjut. Sehingga dapat berprestasi seperti Desak Rita yang berhasil mengharumkan nama Indonesia pada Cabang Panjat Tebing pada Asian Games 2023 lalu, yang telah mendapatkan 1 medali emas dan 1 medali perak.”(ls)

BAGIKAN :
PELAYANAN