Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Kemenpora RI Gelar Pelatihan Tenaga Keolahragaan dan FGD Finalisasi Penyusunan Standar Kompetensi Tenaga Keolahragaan

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI melalui Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menggelar Pelatihan Pelatih Fisik Tk. Internasional ASCA Level I, Massage/Terapis Olahraga Tk. Nasional, Wasit Senam Tk. Nasional dan Internasional, dan Pelatih Menembak Tk. Nasional serta FGD Finalisasi Penyusunan Standar Kompetensi Tenaga Keolahragaan dengan Lingkup Pelatih dan Asisten Pelatih Olahraga. Kegiatan yang diselenggarakan mulai 15 sampai 20 Oktober 2024 ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kapasitas tenaga keolahragaan dan finalisasi penyusunan standar kompetensi tenaga keolahragaan.

Kemenpora RI Gelar Pelatihan Tenaga Keolahragaan dan FGD Finalisasi Penyusunan Standar Kompetensi Tenaga Keolahragaan Kemenpora RI Gelar Pelatihan Tenaga Keolahragaan dan FGD Finalisasi Penyusunan Standar Kompetensi Tenaga Keolahragaan

Batam : (15/10) Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI melalui Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menggelar Pelatihan Pelatih Fisik Tk. Internasional ASCA Level I, Massage/Terapis Olahraga Tk. Nasional, Wasit Senam Tk. Nasional dan Internasional, dan Pelatih Menembak Tk. Nasional serta FGD Finalisasi Penyusunan Standar Kompetensi Tenaga Keolahragaan dengan Lingkup Pelatih dan Asisten Pelatih Olahraga. Kegiatan yang diselenggarakan mulai 15 sampai 20 Oktober 2024 ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kapasitas tenaga keolahragaan dan finalisasi penyusunan standar kompetensi tenaga keolahragaan.

 

Kegiatan yang diikuti oleh kurang lebih 100 peserta ini menghadirkan beberapa narasumber dari Australia Strength & Conditioning Association (ASCA), yakni Gregory John Wilson, Lucky Affari dan Joko Hanggono), Keong Sin Gen (Zian Xinjiang) yang berlisensi Federation Internationale des Geometres (FIG) BREVET CAT2 dan tim, sementara untuk pelatihan menembak menghadirkan Inanloushaviklou Ebraham dari Iran, Abdul Kayyum Mohammed Umar Shah dari India, Chang Hwa Shin dari Korea, Kwan Choon Lee dari Korea, dan tim pakar penyusunan standar kompetensi tenaga keolahragaan.

 

Kegiatan dibuka langsung oleh Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Surono, bersama dengan Asisten Deputi Tenaga dan Organisasi Keolahragaan, Agustien Rien Ariyanti, Ketua Umum Perbakin, Letnan Jenderal TNI (Purn) Joni Supriyanto, dan perwakilan dari PB Persani.

 

Dalam kesempatannya, Surono menyampaikan, ”Melalui pelatihan ini, saya berharap dapat meningkatkan kompetensi tenaga keolahragaan baik wasit, pelatih fisik dan teknik, biomekanik, dan analisis performance. Dengan meningkatkan kualitas pelatih fisik dan teknik, sehingga mampu menciptakan sebanyak mungkin tenaga keolahragaan yang bisa berkiprah di tingkat internasional. Kemudian terkait finalisasi penyusunan standar kompetensi tenaga keolahragaan, semoga dapat segera menjadi pedoman/standar pelatih dan asisten pelatih olahraga di Indonesia.” Ungkap Surono.(tim tenor)

BAGIKAN :
PELAYANAN