Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Semangat Suporter Menyala di Pra POPNAS Zona II & III Solo 2024

Penyelenggaraan Pra Popnas (Pekan Olahraga Pelajar Nasional) Zona II dan Zona III yang digelar pada 11-18 November 2024 di Kota Solo diikuti oleh 14 provinsi, mempertandingkan 8 cabang olahraga (cabor), yakni Bulutangkis, Bola Voli, Tinju, Bola Basket, Sepakbola, Sepak Takraw, Tenis, Pencak Silat. Ajang ini menjadi wadah pra kualifikasi menuju Popnas yang akan dilaksanakan di Aceh dan Sumut Tahun 2025.

Semangat Suporter Menyala di Pra POPNAS Zona II & III Solo 2024 Semangat Suporter Menyala di Pra POPNAS Zona II & III Solo 2024

Surakarta : Penyelenggaraan Pra Popnas (Pekan Olahraga Pelajar Nasional) Zona II dan Zona III yang digelar pada 11-18 November 2024 di Kota Solo diikuti oleh 14 provinsi, mempertandingkan 8 cabang olahraga (cabor), yakni Bulutangkis, Bola Voli, Tinju, Bola Basket, Sepakbola, Sepak Takraw, Tenis, Pencak Silat.  Ajang ini menjadi wadah pra kualifikasi menuju Popnas yang akan dilaksanakan di Aceh dan Sumut tahun 2025.

Di hari ke-3nya, tanggal 14 Nopember 2024, terlaksana pertandingan cabor Bola Voli Putra di SPORT CENTER UTP, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah antara tim Bola Voli Provinsi Banten dengan Provinsi D.I. Yogyakarta. Yang mana, dalam pertandingan tersebut, hasil perolehan score di babak pertama adalah 11 : 12. Di lapangan lain pada waktu yang bersamaan bertanding  tim Bola Voli Putra Provinsi Sumatera Selatan melawan Provinsi Jawa Barat dengan perolehan skor di babak pertama adalah 10 : 15. Tampak suasana riuh, penuh semangat menghangatkan Gedung Sport Center UTP di tengah udara Kota Solo yang cukup terik di luar saat itu.

Semangat tidak hanya datang dari sejumlah atlet yang bertanding prima di lapangan pada siang itu. Tampak di sisi tribun atas bangku penonton, sejurus pemandangan menarik datang dari para sekelompok orang beratribut mencolok merah menyala lengkap dengan seperangkat alat perkusi seperti snare drum, dan pengeras suara melantangkan yel-yel pembangkit semangat,

“Kami datang lagi~ DKI Jakarta~
Oh Jakarta, hari ini harus menang,
Ayo macan~ Ibu Kota~, hari ini harus menang~
Oowooo~

Rupanya suara tabuhan drum yang mengiring yel-yel penyemangat itu datang dari para pendukung tim DK Jakarta. Mereka merupakan para pengelola dan pembina Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) DK Jakarta yang hadir khusus untuk memberikan dukungan bagi atlet voli putri DK Jakarta yang melawan Tim Bengkulu siang itu.

Tim supporter itu dipimpin oleh Kepala PPOP Jakarta: Bapak Rusdiyanto. Ditemui saat jeda memukul drum dukungan, beliau menyampaikan bahwa yang dilakukan oleh timnya semata untuk memberikan dukungan penuh totalitas bagi para atlet pelajar DK Jakarta yang berlaga di Pra POPNAS zona 2 dan 3 di Solo.

“Sudah 2 hari kami melakukan ini ke semua cabor, khususnya cabor yang butuh support ya, tujuannya kita ingin menyemarakkan, karena ini pestanya pelajar di olahraga, selain itu juga untuk membakar semangat dan mental anak-anak kita. Alat-alat ini dibawa langsung dari Jakarta, kebetulan punya pribadi temen-temen terus dikumpulin jadi rame begini.”

Pria yang bergaya casual lengkap dengan kacamata hitamnya berharap agar atlet yang dibawanya bertanding di Solo ini lolos untuk 8 cabor yang dipertandingkan pada pra POPNAS ini.

“Saya berharap semua 8 cabor yang terbina di PPOP DK Jakarta ini lolos pra kualifikasi untuk mengahadapi POPNAS nanti di 2025.” Tutupnya sebelum meninggalkan Sport Center UTP dengan sumringah. Pasalnya, dukungan maksimal itu pun membuahkan hasil. Tim Srikandi Bola Voli DK Jakarta yang dipunggawai oleh Adensa Laurel Saputra, dkk itu berhasil memenangan pertandingan atas Sumatera Selatan dengan perolehan score 3-0. Dan berhak lanjut ke babak berikutnya. (wes/lis)
 

BAGIKAN :
PELAYANAN