Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Bentuk Komitmen Pemerintah Terhadap Pembinaan Prestasi Olahraga, Kemenpora RI Lakukan Penandatanganan PKS dengan IOCO dan NPCI

Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Surono mendampingi Menpora Dito Ariotedjo dan Wamenpora Taufik Hidayat dalam penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Induk Organisasi Cabang Olahraga (IOCO) dan National Paralympic Committee Indonesia (NPCI). Bertempat di Media Center, Kemenpora, penandatanganan PKS ini sebagai bentuk komitmen pemerintah pusat dalam pembinaan dan pengembangan prestasi olahraga di Indonesia.

Bentuk Komitmen Pemerintah Terhadap Pembinaan Prestasi Olahraga, Kemenpora RI Lakukan Penandatanganan PKS dengan IOCO dan NPCI Bentuk Komitmen Pemerintah Terhadap Pembinaan Prestasi Olahraga, Kemenpora RI Lakukan Penandatanganan PKS dengan IOCO dan NPCI

Jakarta : (30/04) Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Surono mendampingi Menpora Dito Ariotedjo dan Wamenpora Taufik Hidayat dalam penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Induk Organisasi Cabang Olahraga (IOCO) dan National Paralympic Committee Indonesia (NPCI). Bertempat di Media Center, Kemenpora, penandatanganan PKS ini sebagai bentuk komitmen pemerintah pusat dalam pembinaan dan pengembangan prestasi olahraga di Indonesia.

Pemberian bantuan ini adalah pemberian bantuan fasilitasi Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) tahap ke-II untuk cabang olahraga yang akan bertanding di SEA Games, tetapi berpotensi untuk Asian Games. Dana yang diberikan untuk tahap ke-II ini sebesar 210 Milyar. Total dari keseluruhan dana bantuan dari pemerintah adalah 630 Milyar. Diharapkan dengan bantuan dana ini dapat membuat persiapan atlet-atlet menuju SEA Games dan Asian Games lebih prima dan menghasilkan prestasi yang lebih baik lagi serta bisa dipertanggungjawabkan dengan baik dan benar.

Turut hadir dalam acara tersebut, Budi Ariyanto Muslim selaku Pejabat Pembuat Komitmen serta Asisten Deputi Olahragawan Elit, Ambarita Damanik selaku Tenaga Ahli Bidang Pencengahan Korupsi Kemenpora, Wakil Sekretaris Jenderal I Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Brigjen TNI (Purn) Ahmad Saefudin, Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Endri Erawan, serta Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal dari NPCI, PB PODSI, PB FORKI, PP PGSI, PB PELTI, PB PORSEROSI, PB KBI, PB FHI, PB WI, PP PERBASI, PB IPSI, PP PCI, dan PP FTI. (arp)
 

BAGIKAN :
PELAYANAN