Jakarta: (13/05) Dalam rangka kompetensi pegawai di lingkungan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga dalam mendukung tugas dan arahan pimpinan unit kerja dalam penyiapan bahan paparan rapat, perlu dilakukan peningkatan kompetensi pegawai melalui kegiatan pelatihan.
Kemenpora Gelar Pelatihan Desain Presentasi (Powerslide Workshop)
Jakarta: (13/05) Dalam rangka kompetensi pegawai di lingkungan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga dalam mendukung tugas dan arahan pimpinan unit kerja dalam penyiapan bahan paparan rapat, perlu dilakukan peningkatan kompetensi pegawai melalui kegiatan pelatihan.
Kemenpora melalui Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menggelar Pelatihan Pembuatan Desain Presentasi. Kegiatan dibuka oleh Sekretaris Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Mulyani Sri Suhartuti didampingi oleh Ketua Tim Bidang Sumber Daya Manusia dan Organisasi, Sumadi.
Dalam arahannya, Mulyani berharap agar melalui pelatihan ini peserta dapat memanfaatkan sebaik mungkin materi yang disampaikan oleh narasumber yang berpengalaman dalam menggali dan belajar banyak perihal desain presentasi yang baik secara tehnik, desain dan isi. Selanjutnya setelah pelatihan ini diharapkan peserta dapat terus melatih membuat presentasi yang dapat men-deliver message Lembaga/kementerian kepada stakeholder dengan baik dan mudah dipahami seperti kata pepatah “practice make perfect".
Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 13 s.d 14 Mei 2024 di Hotel Santika Slipi Premier, Jakarta ini dihadiri oleh pegawai di lingkungan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Kementerian Pemuda dan Olahraga perwakilan dari setiap unit kerja eselon 2 antara lain Sekretariat Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Asisten Deputi Sentra Peningkatan Olahraga Prestasi, Asisten Deputi Tenaga dan Organisasi Kepemudaan, Asisten Deputi Olahragawan Andalan dan Asisten Deputi Standarisasi, Akreditasi dan Sertifikasi Prasarana dan Sarana Olahraga.
Adapun narasumber dalam pelatihan ini adalah Prio Machrestu Microsoft Powerpoint Associate PT Meraki Sinergia Internasional (Xpertrainer) yang aktif sebagai trainer khususnya budaya perusahaan serta transformasi bisnis. Beliau juga merupakan seorang CEO dan Co-Founder dari Bikinslide.com yang telah berpengalaman lebih dari 5 tahun dalam industri desain digital, khususnya desain presentasi untuk berbagai perusahaan nasional dan multinasional. (Dwi)