Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Kemenpora RI melakukan Tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi di Kota Serang Banten

Serang: Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI melalui Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi pada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, bekerja sama dengan Disporpora Kota Serang, menggelar Tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi Tahun 2024 di Kota Serang Banten. (17/05)

Kemenpora RI melakukan Tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi di Kota Serang Banten

Serang: Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI melalui Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi pada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, bekerja sama dengan Disporpora Kota Serang, menggelar Tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi Tahun 2024 di Kota Serang Banten. (17/05)

Kegiatan ini diikuti oleh 300 orang peserta yang merupakan siswa/siswi SD di Kota Serang Banten Bertempat di Gor Alun-alun Maulana Yusuf, Kota Serang Banten, pelaksanaan tes ini dilaksanakan mulai tanggal 17 sampai dengan 19 Mei 2024. Kegiatan ini diisi oleh narasumber yang merupakan perwakilan dari Pengurus Pusat Federasi Angkat Besi Indonesia (PABBSI), serta melibatkan guru pendidikan jasmani, pelatih angkat besi, dan akademisi setempat.

Sarnata selaku Kepala Disparpora Kota Serang, menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga RI yang telah menyelenggarakan kegiatan Tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi dalam rangka memberikan perhatian kepada generasi pada cabang olahraga angkat besi. “Kita sangat merespon dan menerima program ini serta memanfaatkan semaksimal mungkin untuk menjadi calon-calon atlet muda berbakat khususnya cabang olah raga angkat besi, kami berharap dapat menemukan talenta-talenta muda yang memiliki potensi besar untuk dibina menjadi atlet professional dan membawa harum Indonesia dikancah ‘’Nasional maupun Internasional, saya berharap juga ada potensi-potensi di olahraga lain yang berada di Kota Serang ini yang bisa mewujudkan keinginan program-program Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk kemajuan olahraga di Indonesia”, ujar Sarnata.

Bertindak selaku Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi, M.Aziz Ariyanto mengungkapkan, cabang olahraga angkat besi telah berhasil mengumpulkan prestasi yang cukup bagus dilevel internasional, seperti kejuaraan Sea Games, Olimpiade dan berbagai kejuaraan lainnya. Prestasi ini merupakan kebanggaan bagi Indonesia. “Kami memiliki kewajiban besar untuk meksimalkan pembinaan para calon atlet angkat besi di daerah melalui penjaringan tes identifikasi bakat,’’ujar Aziz Ariyanto.

Pada pelaksanaan Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi yang dilaksanakan pada tanggal 18 Mei 2024 ini, tes yang harus dilakukan oleh para siswa dan siswi kota serang banten yaitu tes antropometri, yang terdiri dari :Tinggi Badan, Berat Badan, Tinggi Duduk, Panjang tungkai, Panjang Rentang Lengan, Lebar Telapak Tangan dan Tes Biomotorik terdiri dari: Flexibility, speed, Power Otot lengan, hand strength&Endurance, Leg Strength, Care Body Strength&Stability.

Hasil akhir ditetapkan dari 300 peserta siswa dan siswi yang telah melakukan tahapan tes Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi, dipilih 10 anak terbaik untuk difasilitasi dan diberikan pembinaan. di bawah pengawasan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kota Serang Banten. (Yp/Rk)

BAGIKAN :
PELAYANAN