Kemenpora Gelar Pelatihan Untuk Pegawai Guna Membangun Komunikasi Interpersonal Yang efektif.
Jakarta: (26/09) Dalam rangka meningkatkan wawasan pengetahuan dan keterampilan bagi level manajer guna membangun sikap positif dalam bekerja dan menciptakan komunikasi yang efektif di tempat kerja, Kemenpora menggelar Pelatihan Building Effective Interpersonal Skill. Kegiatan dibuka oleh Sekretaris Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Andi Susanto didampingi oleh Penanggung Jawab Bidang Humas dan Sisinfo, Isa Anshari.
Dalam arahannya, Andi berharap agar melalui pelatihan ini dapat meningkatkan kerjasama dan kolaborasi sebagai bagian penting dalam meningkatkan kinerja organisasi. Diharapkan pelatihan dapat memberikan kompetensi yang bermanfaat bagi unit kerja dan setiap perwakilan pegawai yang hadir dapat menularkan ilmu yang telah diberikan kepada rekan kerja di unit masing-masing.
Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 26 s.d 27 September 2023 di Hotel Kimaya Slipi by Harris, Jakarta ini dihadiri oleh para pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga.
Adapun narasumber dalam pelatihan ini antara lain Viera Adella, Psi., M.Psi., Trainer dan Konselor Senior di Catalyst Konsultan Deskripsi dan Dosen Fakultas Psikologi, Unika Atmajaya Jakarta dan Muhammad Arif, S.E. seorang Trainer di Catalyst Konsultan.(DW)