Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Persiapkan Olimpiade Dan Paralimpiade 2024, Kemenpora Adakan Rapat Dengan Induk Organisasi Cabor.

Kemenpora mengadakan rapat dengan perwakilan Induk Organisasi Cabang Olahraga sebagai persiapan Olimpiade dan Paralimpiade 2024

Persiapkan Olimpiade Dan Paralimpiade 2024, Kemenpora Adakan Rapat Dengan Induk Organisasi Cabor. Kemenpora mengadakan rapat dengan perwakilan Induk Organisasi Cabang Olahraga sebagai persiapkan Olimpiade dan Paralimpiade 2024

Jakarta: Dalam rangka mempersiapkan kontingen Indonesia menghadapi Olimpiade dan Paralimpiade Paris 2024, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI melalui Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Olimpiade dan Paralimpiade 2024 dengan mengundang berbagai induk organisasi cabang olahraga DBON. Rapat tersebut dilaksanakan tanggal 9 Januari 2024 dan bertempat di Hotel Veranda, Jakarta. (09/01)

Kegiatan yang diinisiasi oleh Asisten Deputi Olahragawan Andalan pada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga ini dibuka secara langsung oleh Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora RI, Surono, dan didampingi oleh Plt. Asisten Deputi Olahragawan Andalan, Budi Ariyanto Muslim. Turut hadir perwakilan dari seluruh Pengurus Besar (PB) dan Pengurus Pusat (PP) berbagai Cabang Olahraga serta, perwakilan dari National Paralympic Committee (NPC).

Dalam sambutannya, Surono menyampaikan “Untuk PB dan PP bahwa kita harus fokus untuk lolos olimpiade terlebih dahulu, lalu baru bicara terkait medali. Serta, kita harus memetakan alokasi kekuatan masing - masing cabang olahraga serta memprioritaskan dan memaksimalkan nomor cabang olahraga mana saja yang memiliki peluang untuk lolos di Olimpiade 2024. Dan jangan lupa untuk menjaga kondisi dari atlet yang telah mendaptkan tiket Olimpiade agar terhindar dari cedera dan dapat menampilkan performa terbaiknya pada hari pertandingan" Ujar Surono.(Irf)

 

 

BAGIKAN :
PELAYANAN