Lapora Pajak Lapora Pajak
DBON DBON

Koordinasi Program Peningkatan Prestasi Olahraga, Kemenpora RI Menerima Audiensi DISPORA Kabupaten Lombok Tengah

Koordinasi terkait program peningkatan prestasi olahraga serta sarana dan prasarana olahraga. Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menerima audiensi dari Dinas Kepemudaan dan Olahraga (DISPORA) Kabupaten Lombok Tengah di Gedung PPITKON, Kemenpora

Koordinasi Program Peningkatan Prestasi Olahraga, Kemenpora RI Menerima Audiensi DISPORA Kabupaten Lombok Tengah Koordinasi terkait program peningkatan prestasi olahraga serta sarana dan prasarana olahraga. Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menerima audiensi dari Dinas Kepemudaan dan Olahraga (DISPORA) Kabupaten Lombok Tengah di Gedung PPITKON, Kemenpora

Jakarta : Koordinasi terkait program peningkatan prestasi olahraga serta sarana dan prasarana olahraga. Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga menerima audiensi dari Dinas Kepemudaan dan Olahraga (DISPORA) Kabupaten Lombok Tengah di Gedung PPITKON, Kemenpora (13/11/2023).

Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga yang dalam hal ini diwakili oleh perwakilan Asisten Deputi Standarisasi, Akreditasi, Sertifikasi, Sarana dan Prasarana Olahraga, PJ Standarisasi, Cecep Sumarna yang didampingi perwakilan Asisten Deputi Olahragawan Andalan dan Tim Hukum Sekretariat Deputi menerima audiensi DISPORA Kabupaten Lombok Tengah.

Kabid Olahraga DISPORA Kabupaten Lombok Tengah, Lalu Rusdi menyampaikan bahwa Lombok Tengah merupakan pintu gerbang dari keberadaan Bandara Internasional di Provinsi Nusa Tenggara Barat dan kondisi prasarana olahraganya masih minim. “Dengan kondisi prihatin dari prasarana olahraga yang ada di daerah kami, untuk itu kami perlu berkoordinasi terkait program-program bidang peningkatan prestasi olahraga yang bisa disinergikan serta terkait sarana dan prasarana yang memang minim anggaran di APBD kami,” ujar Lalu.

Menanggapi hal tersebut diatas, Cecep menyampaikan bahwa Kemenpora dalam hal pembangunan prasarana olahraga, hanya memberikan rekomendasi dari usulan yang diberikan Pemerintah Daerah setelah dilakukan analisa. jika disetujui usulan tersebut akan diserahkan kepada Kementerian PUPR.

Program-program peningkatan prestasi olahraga pun disampaikan oleh perwakilan unit kerja kedeputian yang hadir dan diharapkan Daerah dapat terus mengikuti perkembangan program yang ada di Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga melalui website utama Kemenpora.

Tim Hukum Sekretariat Deputi, Emir Hadi, menambahkan bahwa Kemenpora telah menerbitkan Peraturan Menteri Pemuda dan Olahraga Nomor 15 Tahun 2023 tentang Tata Cara Penyusunan Desain Olahraga Daerah, dimana Daerah diharapkan dapat menyusun DOD. (ls)

BAGIKAN :
PELAYANAN